bojonegoromu.com

Kabar Baik Berkemajuan

Kesehatan

Ribuan Calhaj Bojonegoro Ikuti Vaksinasi Meningitis

Calon Jamaah Haji Tes Kesehatan

BojonegoroMU.com

Ribuan calon jamaah haji (calhaj) di Bojonegoro melakukan pemeriksaan kesehatan dan vaksinasi hari ini (3/7). Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan bahwa semua calhaj dalam keadaan sehat. Pemeriksaan dilakukan di gedung KPRI Jalan Panglima Polim.

Kabid P2P Dinas Kesehatan Bojonegoro Totok Ismanto menjelaskan, vaksinasi harus dilakukan pada semua calhaj supaya mereka tidak tertular meningitis. Sebab, di Makkah kondisi cuaca sangat panas. ” Meningitis mudah menular saat panas,” ungkapnya.

Pelaksanaan pemeriksaan dan vaksinasi berlangsung hari ini hingga Kamis depan. Jumlah calhaj yang melakukan pemeriksaan dan vaksinasi sebanyak 1.147 orang. “Mereka dibagi dalam empat hari itu,” jelasnya.

Totok melanjutkan, calhaj Bojonegoro banyak yang berisiko tinggi. Mereka yang berisiko tinggi adalah mereka yang usianya diatas 60 tahun. Jumlahnya sekitar 60 persen dari total keseluruhan calhaj. (amn)

Please Share

LEAVE A RESPONSE

Your email address will not be published. Required fields are marked *